GIMANA SIH PELATIHAN MANAJEMEN PMR KABUPATEN BLITAR TAHUN INI ?

Yuniarti Supaningrum

Yuniarti Supaningrum

Setelah dua tahun forpis kabupaten Blitar vakum karena adanya pandemi, pada tahun 2021 ini PMI kabupaten Blitar akhirnya mengadakan pelatihan menejemen PMR dan Pembentukan anggota forpis kabupaten Blitar tahun 2021/2022. Kegiatan ini dilaksanakan 2 hari beturut-turut di markas PMI kabupaten Blitar, jika biasanya pelatihan menejemen PMR dilakukan dengan bemalam tapi tahun ini sedikit berbeda, pelatihan dilakukan tanpa bermalam dimarkas PMI hal ini dilakukan untuk mematuhi protokol kesehatan covid-19.

Pada kegiatan pelatihan menejemen PMR dan pembentukan anggota forpis yang baru tahun ini diikuti oleh perwakilan dari SMA, SMK, DAN MA seluruh kabupaten Blitar, kegiatan ini dilaksanakan hari sabtu (11/desember/2021) sampai hari minggu (12/desember/2021).

Pada kegiatan hari pertama diisi dengan kegiatan materi dinamika kelompok, kepalang merahan, menajemen PM sampai dengan materi tentang aplikasi siamo , “ tak kenal maka tak sayang” sebut Bapak Agus Suparnadi, M.Kes dan kegiatan dimulai dengan pekenalan dari para peserta. Pada pelatihan menejemen PMR hari pertama dimaterikan oleh Bapak Agus Suparnadi, M.Kes kemudian ada Bapak Drs.Suroyo,M.Pd dan Bapak Agus Hariadi staf PMI Kabupaten Blitar

Dihari kedua kegiatan yang dilakukan ialah pemilihan koodinator dan pembentukan progam kerja forpis kabupaten Blitar yang dilaksanakan dengan dampingan dari koordinator forpis kota Blitar. Pada pemilihan koordinator terdapat 5 kandidat, pemilihan dilaksanakan secara voting dan pada hasil akhir yang terpilih sebagai koordinator forpis kabupaten Blitar adalah Muhammad Taufiqur Rohman dari unit Smk Negeri 1 Udanawu.

“terima kasih untuk teman-teman semua sebelumnya karna telah memilih dan mempercayai saya sebagai koordinator forpis kabupaten Blitar tahun 2021/2022 semoga kedepannya saya dapat menjadi koordinator yang bertanggung jawab dan memenuhi visi misi saya, mohon bantuan dan kerja sama untuk kedepannya” ucap Muhammad Taufiqur Rohman setelah terpilih sebagai koodinator forpis kabupaten Blitar tahun 2021/2022.

Para peserta lain juga tampak sangat antusias mengikuti pelatihan ini, salah satu peserta dari unit Sma Negeri 1 Kesamben haniffah salsabila menyebutkan “saya sangat antusias mengikuti pelatihan menejemen, pembentukan forpis, dan penentuan koordinator forpis ini dari kegiatan ini saya dan teman-teman lain dapat betukar pendapat atau membicarakan masalah ataupun persoalan disetiap unitnya masing-masing lalu mencari solusi bersama”.

Bagikan:

BERITA LAINNYA

https://pustaka.pmi.or.id/slot-gacor/ https://sukabumikota.pmi.or.id/slot-gacor/ https://sukabumikota.pmi.or.id/slot-deposit-dana/ https://kuduskab.pmi.or.id/slot88/ https://ppi.pmi.or.id/slot-ovo/ https://mipa.uns.ac.id/slot-gacor/ https://biosains.mipa.uns.ac.id/slot-dana/ http://kimia.mipa.uns.ac.id/slot88/