Palang Merah Indonesia (PMI) kembali mengirim perlengkapan untuk menunjang misi pencarian pesawat AirAsia QZ8501 di Laut Jawa-Selat Karimata. Perlengkapan tersebut kini telah diberangkatkan dari Landasan Udara Hlim perdana Kusuma.
“Perlengkapan akan dibawa oleh pesawat CN 295 pada 06.00 WIB pagi,” kata Anggun Permana, salah satu tim PMI yang turut dalam penerbagan pagi tadi (5/1), di Landasan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.
Memasuki hari ke-9 ini, CN 295 dari TNI Angkatan Udara membawa perlengkapan PMI yakni berupa 100 box PPG, 120 buah masker moncong respirator, 10.000 buah masker biasa, 10.000 buah sarung tangan medis, 100 buah sarung tangan lateks, 100 buah baju dan celana pelindung dan 110 buah rompi.
Selain mengangkut perlengkapan PMI, Pesawat CN 295 yang hari ini berangkat ke Pangkalan Bun juga membawa 23 personel untuk membantu pencarian dan evakuasi jatuhnya pesawat jenis Airbus itu.
“Ada 15 orang dari PMI, tiga orang dari BPPT (Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi), ada juga lima orang wartawan‎,” jelasnya.
Untuk info selengkapnya, dapat menghubungi : Joko Susilo, Staf PB PMI Kalteng, Hp: 085249596734, atau Agus Barkas, Tim Relawan PMI DKI, Hp: 085691194795, atau Edi Imam, Tim Relawan PMI Jatim, Hp: 081362708211.